Penjelasan Ilmiah tentang Lalapan Timun, Minum Obat dengan Susu, Khasiat Cacing, dan Wortel bagi Kesehatan Mata

Kepercayaan kepercayaan yang sering kita dengar di keseharian kita seringkali hanya tersebar tanpa penjelasan ilmiah. Semisal kenapa orang orang tidak memperbolehkan kita minum obat dengan susu? Kog bisa cacing jadi obat tifus? Kenapa wortel baik buat mata? Jawaban dari pertanyaan pertanyaan di atas seringkali tak ada dalam kepercayaan yang tersebar di masyarakat awam kita. Nah oleh karena itu lah di sini akan dijelaskan alasan alasan di balik kepercayaan kepercayaan di atas.

1 | Timun sebagai penutup hidangan yang dibakar

timun

Kalian pastinya pernah dan sering mampir di warung terus pesan ikan bakar, gurame bakar, ayam bakar, babi bakar, bebek bakar, satai dan berbagai hidangan bakaran yang begitu lezat, kemudian hidangan itu disajikan dengan sambal dan lalaban timun. Kenapa sih kog lalapan pasti ada timunnya? Atau kalian pernah dengar nasihat bahwa sehabis makan bakar-bakaran baiknya makan timun, memangnya kenapa? Nah alasannya, bagian ikan atau makanan lain yang gosong itu dapat menyebabkan radikal bebas ketika dimakan. Dan timun, di dalamnya mengandung vitamin C, beta karoten, polifenol seperti quercetin dan kaempferol. Dan kandungan kandungan itu membantu memerangi radikal bebas.

Nah jadi, jangan segan segan meminta timun atau lalapan yang banyak saat memesan hidangan bakaran di warung favorit kalian.

2 | Jangan minum obat dengan susu

susu panadol

Kasus yang satu ini pasti sering sekali kita jumpai mulai dari saat kita kecil sampai dewasa. Banyak orang yang memercayai bahwa minum obat dengan susu bisa mengurangi efek si obat. Nah apakah kepercayaan itu berdasar? Di Jepang ada penelitian mengenai hal itu. Penelitian itu membuktikan kebenaran bahwa minum obat dipadukan dengan minum susu bisa mengurangi kerja si obat. Hal itu terjadi karena antibiotik ketika terlarut dalam susu bakal bersentuhan dengan protein susu, dan mereka berdua akan saling mengikat. Proses itu yang membuat si obat atau antibiotik tidak manjur lagi untuk membasmi bakteri penyakit. Sebenarnya, selain susu juga ada minuman yang punya efek sama seperti susu ketika dipadukan dengan minum obat. Minuman itu adalah teh dan kopi. Nah jadi kalau kalian mau minum obat lebih baik larutkan pakai air tawar saja, atau makan bermasamaan dengan pisang juga boleh.

3 | Cacing untuk tipus

worm

Kalian, apalagi yang berasal dari desa pasti pernah dengar bahwa cacing bisa buat obat tipus. Mungkinkah serbuk cacing jadi penawar penyakit tipus? Memang cacing tanah, di berbagai peradaban di Asia seperti Jepang, India, China, dan termasuk Indonesia dijadikan sebagai obat. Mengenai khasiatnya, ada penelitian yang menunjukkan bahwa ekstrak cacing tanah bisa mengurangi peradangan. Tapi itu terjadi ketika diujicobakan pada hewan tikus. Nah hasil lain dari penelitian tentang cacing ini, ternyata makhluk tanah yang seperti mie ini mengandung senyawa antimikroba fetidin dan lysenin. Antimikroba fetidin dan lysenin yang terdapat dalam bubuk cacing ini berfungsi untuk menghambat pertumbuhan kuman penyakit. Memang belum ada bukti klinis hasil percobaan pada manusia bahwa serbuk cacing bisa mengobati tifus. Tapi, sudah turun temurun dan berkembang di perbagai peradaaban khasiat si cacing ini yang memungkinkan serbuk cacing ini dipercaya bisa menjadi obat penyakit tertentu pada manusia.

4 | Banyak banyak makan wortel biar matanya sehat

wortel

Kalian pasti pernah dong dibuatkan sayur yang ada wortelnya sama ibu kalian. Di waktu kecil biasanya kita pilih pilih tuh makannya. Wortel rasanya nggak terlalu kita sukai, terus kita singkirin. Si ibu kalau melihat kita menyingkirkan si wortel pasti bilang, “itu wortelnya dimakan, biar matanya sehat.” Iya kan? Benarkan mengonsumsi wortel bisa bikin sehat mata? Memang sudah banyak dari kita tahu bahwa vitamin A baik untuk mata. Tapi jarang sekali dari kita yang tahu bahwa sebenarnya yang terkandung dalam wortel bukanlah vitamin A, melainkan beta-karoten. Beta-karoten ini, yang sering disebut pro vitamin A, adalah senyawa antioksidan yang punya perilaku seperti vitamin A, dan nantinya ketika sudah masuk dalam tubuh beta-karoten ini akan diubah menjadi vitamin A. Vitamin A untuk kesehatan mata, dia menjaga kejernihan kornea dan juga jadi komponen penting dalam sel sel retina. Sementara beta karoten dalam kaitannya dengan kesehatan mata, si beta-karoten ini berfungsi menghambat penua-an pada otot mata supaya nantinya tidak terjadi kebutaan di usia senja. Beta-karoten nggak kalah penting dari vitamin A.

Referensi:
http://whfoods.org/genpage.php?tname=foodspice&dbid=42
“Effect of Milk toward Antibacterial Activity of Tetracycline against Escherichia Coli and Staphylococcus Aureses Isolated from Bovine Mastitis.” Applied Microbiology and Biotechnology, 2009.
Whitney, E & Rolfes, SR. 2005. Understanding Nutrition.
Jurnal: “Whoole beetroot consumsption acutely improves running performance.”
Jurnal: “Anti-inflammatory and anti-pyretic activities of earthworm extract”
Jurnal: “Earthworm: Sources of antimicrobial and anticancer molecules”

Belum ada Komentar untuk "Penjelasan Ilmiah tentang Lalapan Timun, Minum Obat dengan Susu, Khasiat Cacing, dan Wortel bagi Kesehatan Mata"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel